Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

UPTD Puskesmas Bukit Hindu Gencar Lakukan Penjaringan Kesehatan Siswa untuk Tahun Ajaran Baru 2023 - 2024

  • Oleh Pathur Rahman
  • 31 Oktober 2023 - 11:20 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - UPTD Puskesmas Bukit Hindu di Kota Palangka Raya berperan aktif dalam melakukan penjaringan kesehatan siswa di awal tahun ajaran baru 2023 - 2024, khususnya untuk siswa kelas X.

Kegiatan tersebut kali ini dilaksanakan di Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Al-Islah, dengan tujuan untuk mendeteksi potensial masalah kesehatan siswa sejak dini dan memberikan penanganan yang tepat.

Kepala Puskesmas Bukit Hindu Hellyana menjelaskan, penjaringan kesehatan siswa merupakan salah satu komponen penting dalam program Usaha Kesehatan Masyarakat Pengembangan, terutama dalam bidang Promosi Kesehatan.

Selain itu adanya kegiatan ini untuk mengidentifikasi siswa yang mungkin memiliki masalah kesehatan dan memastikan bahwa mereka mendapatkan perawatan dan tindakan secepat mungkin.

"Kami ingin memastikan kesejahteraan dan kesehatan siswa adalah prioritas utama. Melalui pengecekan tensi dan pengukuran tinggi badan, kami dapat memberikan informasi yang berguna untuk mendeteksi masalah kesehatan awal," katanya, Selasa, 31 Oktober 2023.

Sebagai bentuk dukungan dan pemantauan yang lebih lanjut, Puskesmas Bukit Hindu juga memberikan Buku Rapor Kesehatanku Seri Catatan Kesehatan kepada siswa kelas X. Buku ini berisi catatan kesehatan peserta didik dari hasil pelayanan kesehatan di sekolah.

Buku Rapor Kesehatanku dapat digunakan oleh siswa hingga mencapai kelas XII, sehingga perkembangan kesehatan mereka dapat terus dipantau.

Selain itu, Buku Rapor Kesehatanku akan diisi oleh tenaga kesehatan yang melakukan pemeriksaan kesehatan siswa, dan catatan tersebut akan dipantau oleh orang tua dan guru. Ini membantu memastikan bahwa semua pihak terlibat dalam upaya menjaga dan meningkatkan kesehatan siswa.

"Ini adalah langkah nyata dalam mewujudkan kesehatan siswa sebagai prioritas. Kami berharap program ini akan memberikan manfaat besar dalam memantau dan meningkatkan kesehatan siswa di SMK Al-Islah," katanya. (PATHUR/H)

Berita Terbaru