Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Pemko dan Angkasa Pura II Sepakat Pasang TIC di Bandara Tjilik Riwut

  • Oleh Hendri
  • 09 November 2023 - 13:30 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Dinas Pariwisata Kebudayaan Pemuda dan Olahraga (Disparbudpora) Kota Palangka Raya telah menandatangani Memorandum of Understanding (MoU) dengan Angkasa Pura II.

Kesepakatan itu untuk memasang Tourism Information Center (TIC) di Bandara Tjilik Riwut dalam upaya meningkatkan pelayanan informasi pariwisata kepada wisatawan.

MoU tersebut ditandatangani Kepala Disparbudpora, Iin Hendrayati Idris, bersama General Manager Angkasa Pura II, Arda Wulinagara.

Dalam penandatanganan tersebut, keduanya menegaskan komitmen untuk memberikan informasi pariwisata yang lebih baik kepada pengunjung yang tiba di Bandara Tjilik Riwut.

"Tourism Information Center (TIC) ini diharapkan akan menjadi sumber informasi yang mudah diakses bagi para wisatawan yang datang ke Palangka Raya," kata Iin, Kamis, 9 November 2023.

Informasi mengenai tempat wisata, kegiatan budaya, acara kota dan layanan pariwisata lainnya akan tersedia di TIC. Ini akan membantu para pengunjung merencanakan kunjungan mereka dengan lebih baik.


"Kami sangat senang bisa bekerja sama dengan Angkasa Pura II untuk memasang Tourism Information Center di Bandara Tjilik Riwut. Hal ini akan meningkatkan pengalaman wisatawan dan membantu mempromosikan daya tarik pariwisata," pungkasnya. (HENDRI/Y)

Berita Terbaru