Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Realisasi Pendapatan 2016 Jangan Meleset Lagi

  • 24 April 2016 - 20:00 WIB

REALISASI pajak daerah Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng) pada 2015 merosot dibanding tahun sebelumnya. Catatan tidak sedap itu jangan sampai terulang di akhir tahun 2016. 

Permintaan itu disampaikan tim penyusun rekomendasi Laporan Keterangan Pertanggungjawaban (LKPj) Gubernur/DPRD Kalteng, melalui juru bicaranya Prihati Titik Mulyani, yang dibacakan saat rapat paripurna DPRD Kalteng, Jumat (22/4/2016).

DPRD berharap pajak kendaraan bermotor yang menjadi tulang punggung APBD Kalteng, dioptimalkan lagi. 'Dispenda harus memperkuat kordinasi dengan pihak-pihak terkait, termasuk Polda Kalteng,' pintanya.

Dewan juga merekomendasikan agar Pemprov Kalimantan Tengah mengoptimalkan realisasi sektor pajak pengadaan barang dan jasa tahun 2015. 'Setiap dinas/badan diharapkan dapat meningkatkan koordinasi dengan layanan pengadaan barang dan jasa, agar proses kegiatan pelelangan dapat berjalan baik dan lancar, sehingga serapan anggaran tahun 2016 juga tercapai sesuai target,' paparnya.

Realisasi pajak daerah dalam APBD tahun 2015 sebesar Rp1,019 triliun atau 83,37 persen dari target. Angka itu lebih rendah dari realisasi 2014 yang mencapai Rp1,087 triliun atau 97,40 persen target.

Sementara itu, Penjabat Gubernur Kalteng, Hadi Prabowo dalam sambutnya mengatakan bahwa rekomendasi atau catatan penting yang disampaikan DPRD Kalteng, akan mendapat perhatian serius. Ia berharap, masing-masing SKPD terkait, memperhatikan dan dapat mengupayakan rekomendasi tersebut. 

(PP/B-10)

Berita Terbaru