Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Pemko Palangka Raya Susun Strategi Hapus Kemiskinan Ekstrem

  • Oleh Hendri
  • 22 November 2023 - 17:10 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Pemko Palangka Raya terus berupaya untuk menghapus kemiskinan ekstrem di wilayahnya. Hal ini sejalan dengan Instruksi Presiden Nomor 4 Tahun 2022 tentang Percepatan Pengentasan Kemiskinan Ekstrem.

Pemko Palangka Raya menargetkan untuk mencapai nol persen kemiskinan ekstrem pada tahun 2024. Untuk mewujudkan target tersebut, Pemko menyusun konsep penanganan yang melibatkan seluruh perangkat daerah.

Konsep ini disusun dalam rapat Reformasi Birokrasi Tematik tahun 2023 dan pengumpulan data sasaran di tingkat kelurahan.

Pj Wali Kota Palangka Raya, Hera Nugrahayu menjelaskan ada empat aspek penting yang menjadi fokus dalam konsep penanganan kemiskinan ekstrem.

Yakni penanganan stunting, peningkatan investasi, Peningkatan Penggunaan Produk Dalam Negeri (P3DN) dan penanganan inflasi.

“Jadi di sini ada empat aspek penting yang akan kami kemas dalam inovasi daerah. Untuk mencapai tujuan tersebut, kita harus memastikan bahwa reformasi birokrasi berjalan dengan baik,” katanya, Rabu, 22 November 2023.

Salah satu langkah konkret yang telah dilakukan Pemko Palangka Raya adalah melakukan pemetaan terkait dengan kemiskinan ekstrem.

Pemetaan ini dilakukan dengan menggunakan data yang valid dan akurat dari berbagai sumber, seperti Badan Pusat Statistik (BPS), Dinas Sosial, Dinas Kesehatan, Dinas Pendidikan dan data pendukung lainnya.

“Kami sudah melakukan pemetaan pengentasan kemiskinan. Kami sudah tahu siapa saja yang masuk kategori kemiskinan ekstrem, di mana mereka tinggal, apa kebutuhan mereka dan apa program yang tepat untuk mereka,” ungkapnya.

Selain itu, Pemko juga melakukan sinergitas program antara perangkat daerah dan pihak terkait, seperti pemerintah pusat, pemerintah provinsi, lembaga swadaya masyarakat, organisasi kemasyarakatan dan sektor swasta.

Berita Terbaru