Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Sekretariat Dewan DPRD Palangka Raya Raih Peringkat Tiga dalam Lomba Inovasi Daerah

  • Oleh Pathur Rahman
  • 12 Desember 2023 - 16:40 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Sekretariat Dewan (Setwan) DPRD Palangka Raya berhasil memperoleh prestasi dengan meraih peringkat tiga dalam ajang Lomba Inovasi Daerah tahun 2023.

Hal ini diungkapkan oleh Plt Sekretaris Dewan (Sekwan) Palangka Raya, Urianinu Napulangit, yang menyampaikan bahwa inovasi yang diikutsertakan dalam kompetisi tersebut adalah aplikasi kegiatan rapat berbasis E-Notula yang dikenal dengan sebutan Si Keren.

Inisiatif ini pertama kali diusulkan oleh Muhammad Saiful Mujab yang merupakan Aparatur Sipil Negara (ASN) Setwan Palangka Raya, Hasil penilaian dari juri mengungkap bahwa inovasi tersebut berhasil meraih poin sebesar 397,00.

"Meskipun berhasil menduduki peringkat tiga, terdapat selisih tipis sekitar 0,25 poin dari peringkat dua yang diraih oleh BPPRD Palangka Raya dengan inovasi Elektronifikasi Pajak Daerah Online," katanya, Selasa, 12 Desember 2023.

Aplikasi Si Keren telah menjadi terobosan yang signifikan bagi Setwan DPRD Palangka Raya dalam meningkatkan efisiensi dan efektivitas kegiatan rapat melalui platform berbasis elektronik.

Keberhasilan ini menjadi bukti dari upaya pihak Setwan DPRD Palangka Raya dalam mengadopsi teknologi untuk meningkatkan kinerja dan layanan bagi masyarakat.

"Prestasi ini menandai komitmen Setwan DPRD Palangka Raya dalam berinovasi dan terus berupaya untuk menyajikan layanan yang lebih baik dalam ranah teknologi dan administrasi publik," pungkasnya. (PATHUR/H)

Berita Terbaru