Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Dishut Kalteng Berikan Bantuan Sebesar Rp 1,9 Miliar untuk 3 Kabupaten Penyuluh Kehutanan

  • Oleh Marini
  • 28 Desember 2023 - 08:00 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Kepala Dinas Kehutanan (Dishut) Provinsi Kalteng Agustan Saining menyebut bahwa 3 kabupaten mendapatkan bantuan alat ekonomi produktif untuk penyuluh kehutanan sebesar Rp 1,9 miliar.

3 kabupaten tersebut yakni Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim), Kapuas dan Pulang Pisau.

"Hal ini dalam rangka meningkatkan kinerja ditambah dengan 3 kendaraan bermotor, ujar Agustan, Rabu, 27 Desember 2023.

Ia menilai, adanya bantuan tersebut sebagai langkah untuk meningkatkan kapasitas kerja, mendorong perekonomian maju, mengurangai kegiatan ilegal loging, dan mengoptimalkan sumber daya yang ada.

Ia juga berharap, hadirnya bantuan tersebut dapat mempererat kerjasama pihaknya dengan masyarakat. Terutama, dalam menjaga kelestarian hutan di 3 wilayah kabupaten tersebut.

"Fasilitas dan dana yang diberikan harus optimal, untuk kinerja dilapangan menjadi lebih baik," tandasnya. (MARINI/H)

Berita Terbaru