Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

RSUD Kota Palangka Raya Tingkatkan Pelayanan dan Keselamatan Pasien

  • Oleh Hendri
  • 15 Januari 2024 - 14:40 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kota Palangka Raya terus berupaya meningkatkan kualitas mutu pelayanan dan keselamatan pasien.

Hal ini disampaikan oleh Direktur RSUD Kota Palangka Raya, Abram Sidi Winasis sebagai perwujudan atas akreditasi paripurna yanh diraih dari Lembaga Akreditasi Rumah Sakit Damar Husada Paripurna (LARS-DHP).

Abram mengatakan, pihaknya telah melakukan berbagai langkah strategis untuk memenuhi standar akreditasi nasional dan internasional. Salah satunya adalah dengan menerapkan sistem informasi manajemen rumah sakit yang terintegrasi dengan seluruh unit pelayanan.

"Ini memudahkan kami dalam mengelola data pasien, administrasi, keuangan, inventaris, dan lain-lain. Selain itu juga membantu kami dalam melakukan monitoring dan evaluasi kinerja rumah sakit secara berkala," katanya, Senin, 15 Januari 2024.

Ia menambahkan, RSUD kelas D ini juga memberikan kemudahan bagi pasien dalam mengakses informasi dan layanan rumah sakit. Pasien dapat melakukan pendaftaran online, melihat jadwal dokter, mengecek status kamar, mengajukan keluhan dan membayar tagihan secara online.

"Kami berharap pasien dapat merasakan pelayanan yang lebih cepat, mudah dan nyaman. Kami juga berkomitmen untuk terus meningkatkan kualitas dan keselamatan pasien sesuai dengan standar yang berlaku," tuturnya.

Abram juga mengapresiasi dukungan dan kerjasama dari Pemerintah Kota Palangka Raya, Dinas Kesehatan, BPJS Kesehatan, dan seluruh stakeholder terkait dalam pengembangan RSUD Kota Palangka Raya.

"Kami akan terus berinovasi dan beradaptasi dengan perkembangan zaman dan kebutuhan masyarakat. Kami mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah mendukung dan memberikan masukan kepada kami. Kami siap melayani masyarakat dengan sepenuh hati," pungkasnya. (HENDRI/j)

Berita Terbaru