Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Jadwal Rabu: Timnas Indonesia Lawan Jepang di Piala Asia

  • Oleh ANTARA
  • 24 Januari 2024 - 08:20 WIB

BORNEONEWS, Jakarta - Timnas Indonesia akan menjalani laga terakhirnya di babak penyisihan Grup D Piala Asia 2023 dengan melawan raksasa Asia Jepang di Doha Qatar pada hari ini, Rabu, pukul 18.30 WIB.

Dari dua pertandingan penyisihan Grup D yang telah dimainkan, Indonesia sudah memetik satu kemenangan saat menghadapi Vietnam pada pertandingan kedua. Sedangkan pada pertandingan pembuka melawan Irak, kesebelasan asuhan coach Shin Tae-yong itu tidak mengakhiri permainan dengan positif.

Indonesia kini mengantongi tiga poin kemenangan, namun secara statistik belum dipastikan aman melaju ke babak 16 besar Piala Asia.

Timnas Indonesia harus menang, atau minimal bermain imbang melawan Jepang apabila ingin aman lolos dari fase grup untuk melanjutkan ke babak gugur. Apabila kalah melawan Jepang, Timnas Indonesia akan bergantung dengan kekalahan tim lain yang berlomba memperebutkan tiket babak 16 besar lewat jalur tim peringkat tiga terbaik.

Di cabang olahraga bulu tangkis, Indonesia Masters 2024 juga akan menyajikan beberapa pertandingan dari atlet-atlet Indonesia pada hari ini. Jonatan Christia, Anthony Sinisuka Ginting, dan Chico Aura Dwi Wardoyo akan berlaga di nomor tunggal putra.

Di tunggal putri, Putri Kusuma Wardani, Gregoria Mariska Tunjung, dan Ester Nurumi Tri Wardoyo akan mewakili Indonesia. Sedangkan.

Pasangan ganda campuran Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja, Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari, Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati vs Adnan Maulana/Nita Violina Marwah, dan Jafar Hidayatullah/Aisyah Salsabila Putri Pranata juga akan bertanding hari ini.

Berikut jadwal olahraga pada Rabu 24 Januari 2024:

Sepakbola

Piala Asia
18.30 Jepang vs Indonesia
18.39 Iran vs Vietnam

Piala Afrika
00.00 Gambia vs Kamerun
00.00 Guinea vs Senegal
03.00 Mauritania vs Algeria
03.00 Angola vs Burkina Faso

Carabao Cup
03.00 Chelsea Vs Middlesbrough

Copa del Rey
03.30 Celta Vigo vs Real Sociedad

Berita Terbaru