Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Polwan Ditsamapta Polda Kalteng Lakukan Patroli jaga Kamtibmas

  • Oleh Pathur Rahman
  • 09 Februari 2024 - 18:10 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Anggota Polisi Wanita (Polwan) Direktorat Samapta Polda Kalteng melakukan kegiatan patroli dialogis di sekitar Jalan Tjilik Riwut Kilometer 6, Jalan Rajawali dan sekitar area Golf Isen Mulang Palangka Raya, Jumat, 9 Februari 2024.

Kegiatan patroli dialogis ini bertujuan untuk menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) di wilayah hukum Polda Kalteng, khususnya di Kota Palangka Raya. Selain itu, patroli dialogis juga dimaksudkan untuk meningkatkan kemitraan antara Polri dan masyarakat.

Dalam patroli dialogis, Polwan Dirsamapta Polda Kalteng tidak hanya mengawasi situasi kamtibmas, tetapi juga memberikan himbauan dan pesan-pesan kamtibmas kepada masyarakat.

"Polwan Ditsamapta juga mengajak masyarakat untuk bersama-sama mencegah terjadinya tindak kejahatan, seperti premanisme, curas, curat, curanmor, dan lain-lain," kata  Dirsamapta Polda Kalteng Kombes Pol Cahyo Widiarso.

Lebih lanjut Cahyo mengatakan, patroli dialogis yang dilakukan oleh Polwan Dirsamapta merupakan salah satu bentuk pelayanan prima Polri kepada masyarakat. Ia berharap, dengan adanya patroli dialogis ini, masyarakat merasa aman dan nyaman, serta lebih percaya kepada Polri.

“Kami berharap, dengan adanya patroli dialogis ini, masyarakat merasa aman dan nyaman, serta lebih percaya kepada Polri. Kami juga mengimbau masyarakat untuk selalu menjaga kamtibmas, dan apabila ada informasi atau laporan yang berkaitan dengan kamtibmas, segera menghubungi kantor polisi atau Bhabinkamtibmas terdekat,” ujar Cahyo. (PATHUR/Y)

Berita Terbaru