Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Tim Gabungan Latihan Penanganan Unjuk Rasa Jelang Pemilu di Palangka Raya

  • Oleh Pathur Rahman
  • 10 Februari 2024 - 19:50 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Tim gabungan yang terdiri dari Polresta Palangka Raya, Kodim 1016 Palangka Raya, Batalyon infanteri 631 Antang dan anggota Brimob Polda Kalteng menggelar latihan penanganan unjuk rasa di Mako Batalyon Infanteri Rider 631 Antang, Sabtu, 10 Februari 2024.

Latihan ini bertujuan untuk menjaga kekompakan dan kesiapan tim gabungan dalam menghadapi berbagai kemungkinan yang terjadi saat pemilihan umum yang akan digelar pada 14 Februari 2024 mendatang.

Dandim 1016 Palangka Raya Kolonel Czi Wiwid Wahyu Hidayat mengatakan, latihan ini juga sebagai bentuk antisipasi terhadap potensi gangguan kamtibmas yang dapat mengganggu jalannya pesta demokrasi di Indonesia khususnya Palangka Raya.

“Kami berharap dengan latihan ini, tim gabungan dapat meningkatkan kemampuan dan profesionalisme dalam menangani unjuk rasa yang damai maupun yang anarkis. Kami juga berkomitmen untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat Palangka Raya yang akan menggunakan hak pilihnya,” ujar Wiwid.

Wiwid menambahkan, latihan ini melibatkan  personel dari berbagai satuan. Dalam latihan ini, tim gabungan melakukan simulasi penanganan unjuk rasa mulai dari tahap pencegahan, pengendalian, hingga penindakan.

“Kami berharap tidak ada unjuk rasa yang mengganggu jalannya pemilu. Namun jika terjadi, kami siap mengambil tindakan sesuai dengan prosedur yang berlaku. Kami juga mengimbau kepada masyarakat untuk tidak mudah terprovokasi oleh isu-isu yang dapat memecah belah persatuan dan kesatuan bangsa,” tutur Wiwid. (PATHUR/H)

Berita Terbaru