Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

KPU Kotim Mulai Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi Tingkat Kabupaten, tapi Ada 3 PPK Belum Rampung Penghitungan

  • Oleh Dewi Patmalasari
  • 24 Februari 2024 - 15:50 WIB

BORNEONEWS, Sampit - KPU Kabupaten Kotawaringin Timur memulai rapat pleno terbuka rekapitulasi hasil penghitungan perolehan suara tingkat kabupaten di aula Jabal Rahmah Islamic Center Sampit, Sabtu, 24 Februari 2024.

"Rekapitulasi tingkat kabupaten ini perhitungan atau penjumlahan hasil dari rekapitulasi yang telah dilakukan masing-masing PPK," kata Ketua KPU Kotim Muhammad Rifqi.

Rekapitulasi akan dilaksanakan per PPK. Masing-masing PPK menyampaikan hasil penghitungan tingkat kecamatan terkait perolehan suara caleg, parpol, pasangan capres cawapres dan calon DPD.

Penghitungan suara dimulai dari daerah pilihan III meliputi Kecamatan Mentaya Hilir Utara, Teluk Sampit, Pulau Hanaut dan Mentaya Hilir Selatan.

"Rekapitulasi tingkat kecamatan memang sesuai waktu pada peraturan KPU dan petunjuk teknisnya pelaksanaan tanggal 16 Februari hingga 2 Maret, sehingga masih ada yang belum rampung," ujarnya.

Terdapat 3 PPK yang belum menyelesaikan rekapitulasi kecamatan yaitu Parenggean, Baamang dan Ketapang. Karena ketiga wilayah tersebut memiliki jumlah TPS terbanyak.

"Jika mereka sudah selesai bisa langsung bergabung pleno tingkat kabupaten," imbuhnya.

Ia menargetkan, rekapitulasi tingkat kabupaten selesai 2 Maret 2024 jika selesai lebih cepat akan lebih baik. (DEWI PATMALASARI/j)

Berita Terbaru