Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

PUPR Kalteng Benarkan Puing-Puing Bangunan di Gedung KONI Bekas Renovasi Bundaran Besar

  • Oleh Marini
  • 27 Maret 2024 - 15:40 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kalteng Shalahuddin mengatakan, serpihan puing-puing bangunan yang terdapat di depan area gedung KONI Kalteng, adalah sisa dari pembongkaran renovasi Bundaran besar.

Saat ini katanya, pihaknya masih melakukan renovasi terhadap Bundaran Besar tersebut. Nantinya akan dibersihkan semua pada area tersebut, terlebih lagi setelah dilaksanakan pembongkaran Gedung KONI Kalteng, sebagai akses lahan parkir maupun ruang terbuka hijau atau RTH.

"Ya benar, puing-puing itu sisa material dari renovasi Bundaran Besar. Kami taruh sementara di situ dulu, sembari masih melakukan renovasi," katanya, saat dikonfirmasi awak media, Rabu, 27 Maret 2024.

Namun, demikian dirinya juga tidak menganjurkan kepada para penjual makanan atau minuman yang beroperasi di wilayah tersebut, untuk membuang sampah secara sembarangan. Karena di setiap sisi telah disediakan bak sampah.

Pihaknya juga mengingatkan, kepada orang tua yang memiliki anak kecil maupun anak-anak tidak dianjurkan bermain di tumpukan serpihan puing-puing tersebut, untuk menghindari hal yang tidak diinginkan.

"Renovasi Bundaran Besar ini masih bertahap kita laksanakan. Saya harap, para orang tua untuk menjaga maupun mengawasi anak-anakny untuk tidak bermain di wilayah yang sebagai tempat tumpukan serpihan puing-puing tersebut," imbaunya. (MARINI/H)

Berita Terbaru