Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Festival Babukung 2016 Dinilai Sangat Sukses Meski Belum Paripurna

  • Oleh Hendi Nurfalah
  • 30 Oktober 2016 - 19:05 WIB

BORNEONEWS, Nanga Bulik - Bupati Lamandau Marukan, mengapresiasi seluruh gelaran yang telah terlaksana selama  Festival Babukung 2016.

Ia menilai, secara umum penyelenggaraan Festival Babukung kali ini telah berlangsung sangat sukses dan jauh meningkat lebih baik jika dibanding gelaran tahun sebelumnya, meskipun belum dapat dikatakan meraih sukses yang paripurna.

Hal tersebut diungkapkan Bupati Marukan, saat memberikan arahan dan sambutan dalam penutupan Festival Babukung 2016, bertempat di halaman Kantor Bupati Lamandau, Minggu (30/10/2016) sore.

"Penilaian ini datang dari penilaian saya yang memonitor dengan langsung, baik saat lomba (Seni Tari Babukung) berlangsung atau agenda lainnya, semua kegiatan saya ikuti langsung dan saya perhatikan. Hasilnya, secara umum sangat sukses dan ada peningkatan (dibanding tahun lalu)," kata  Bupati Marukan saat memberikan arahan dan sambutan dalam penutupan Festival Babukung 2016, di halaman Kantor Bupati Lamandau, Minggu (30/10/2016) sore.

Ia juga menyebut, pengakuan adanya peningkatan juga berdasarkan atas laporan berbagai pihak, termasuk dari panitia, terkhusus berdasarkan laporan dari empat juri tamu ahli yang didatangkan dari sejumlah perguruan tinggi seni terkemuka di Indonesia.

"Dalam hal peserta, luha' (topengnya) sekarang sudah banyak yang jauh lebih berkualitas dibanding tahun lalu, utamanya dalam hal ukiran dan inovasinya. Termasuk koreografi tariannya juga cukup variatif dan indah, serta yang tak kalah bagusnya adalah antusiasme yang kian tumbuh berkembang," katanya.

Namun demikian, sambungnya, ada beberapa hal penting yang harus terus diperbaiki bersama untuk kegiatan yang sama di tahun berikutnya. Antara lain, kerjasama dan tanggung jawab di antara panitia untuk semua divisi harus terus ditingkatkan. Hal ini demi meminimalisir terjadinya miskomunikasi di antara panitia dalam penentuan acara.

"Ke depan, saya juga memohon adanya perbaikan di bidang musik saat perlombaan berlangsung. Musik harus disiapkan dengan matang dan diberi pengeras suara atau sound system agar lebih terdengar harmonis dan indah, termasuk juga para peserta tidak ada lagi yang beralasan kekurangan pemain musik dan digantikan oleh official cadangan yang disiapkan panitia," serunya.

Selebihnya, Marukan mengaku sadar betul bahwa dalam perhelatan kegiatan Festival Babukung di tahun ke-3 ini masih jauh dari kategori sukses yang paripurna. Namun, kata dia, seiring berjalannya waktu serta tekad yang kuat dari semua pihak, sejumlah kekurangan yang ada harus dapat diperbaiki bersama.

Seperti diketahui, Festival Babukung 2016 yang dibuka pada Jumat (28/10/2016) lalu, resmi ditutup pada Minggu (30/10/2016) sore. Sejumlah agenda acara telah tersaji, mulai dari Karnaval Budaya, Deffile, Eksibisi Babukung, Lomba Babukung, Penggolaran Adat Dayak hingga Pasar Rakyat telah mewarnai kegiatan ini dari awal hingga akhir. (HENDI NURFALAH/m)

Berita Terbaru