Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

BBI Gunung Mas akan Kembangkan Empat Jenis Ikan

  • 24 Januari 2017 - 08:40 WIB

BORNEONEWS, Gunung Mas - Kepala Dinas Perikanan Gunung Mas (Gumas) Trinayati mengatakan, tahun ini pihaknya akan mengoptimalkan Balai Benih Ikan (BBI) di kawasan Bendungan Sakatan Juri Kuala Kurun. Akan ada empat jenis ikan yang bakal di kembangkan yakni ikan nila, patin, gurami dan ikan papuyu.

"Dengan optimalnya Balai Benih Ikan, kita bisa melakukan pemijahan atau pembenihan ikan. Petugas-perugas kita juga sudah siap," ungkap Trinayati kepada wartawan di ruang kerjanya, Selasa (24/1/2017).

Menurut dia, dengan dioptimalkannya BBI, masyarakat yang membudidayakan ikan tidak perlu lagi mencari bibit atau benih ikan dari luar Kabupaten Gumas. Mengingat BBI bisa menyediakan benih ikan. "Mungkin itu yang bisa kita usahakan untuk mengatasi kebutuhan ikan di Kabupaten Gunung Mas."

Pihak Dinas Perikanan juga akan melakukan penataan kelembagaan, misalnya kelompok-kelompok pembudidayaan ikan akan ditata lagi dan juga gabungan-gabungan kelompok. Hal itu dilakukan bekerjasama dengan pihak-pihak terkait.

"Kelompok-kelompok pembudidaya ikan mungkin nanti kita bina terus, terutama gabungan kelompok, terutama untuk saingan pemasaran," katanya. (EPRA SENTOSA/N).

Berita Terbaru