Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Sekda Katingan Minta Peserta Apel Gabungan ASN Jumlahnya Ditambah

  • Oleh Abdul Gofur
  • 27 Februari 2017 - 11:50 WIB

BORNEONEWS, Kasongan - Sekda Kabupaten Katingan Nikodemus meminta para kepala Organisasi Perangkan Daerah (OPD) agar menambah jumlah peserta apel gabungan aparatur sipil negara (ASN) yang rutin digelar setiap bulan sekali itu.

Hal ini disampaikan Nikodemus saat menjadi Inspektur Upacara (Irup) pada apel gabungan (ASN di halaman kantor bupati setempat, Senin (27/2/2017).

"Memang yang hadir pada apel gabungan hari ini sudah cukup banyak, tapi lapangan yang ada tidak penuh, kalau banyak yang hadir kan bagus, makanya ke depan saya minta perwakilan dari tiap OPD yang hadir apel gabungan ini minimal 20 orang," pesan Nikodemus.

Menurut Nikodemus, dari pantauan pihaknya, perwakilan ASN dari sejumlah OPD yang hadir pada apel gabungan hari ini rata-rata 5-10 orang.

"Kita minta untuk apel gabungan ASN bulan depan pesertanya dari OPD-OPD ditambah lagi,".

Terkait penambahan peserta apel gabungan ASN ini, Nikodemus mengaku jika pihaknya tengah mempersiapkan surat edaran terkait itu.

"Kenapa kita minta agar setiap apel gabungan ASN ini bisa dihadiri lebih banyak lagi pesertanya, sebab dalam amanah Pak Bupati biasanya akan banyak yang disampaikan terkait tugas dan fungsi kita sebagai ASN," imbuhnya. (ABDUL GOFUR/B-5)

Berita Terbaru