Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Kapolda Sebut 99,9 Persen Penyebab Kebakaran Hutan Karena Ulah Manusia

  • Oleh M. Muchlas Roziqin
  • 28 Februari 2017 - 15:06 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya ' Kapolda Kalimantan Tengah Brigjen Anang Revandoko menegaskan 99,9 persen penyebab utama kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) disebabkan ulah manusia dan sisanya karena faktor alam.

Ditegaskan, ada beberapa unsur yang berasal dari faktor manusia, yaitu Kebiasaan, kelalaian, dan kesengajaan. Untuk kebiasaan, antara lain membersihkan ladang, membuka lahan lebih mudah, murah dan cepat, adan ada kebijakan pemerintah yang membolehkan.

Misalnya kebijakan yang diatur atau dikeluarkan dalam Peraturan Gubenur Nomor 52 Tahun 2008 tentang pemberian izin bakar hutan, dengan pembagian kewenangan ketua RT maksimal 0,1 ha, kepala desa maksimal 0,5 ha dan camat maksimal 2,5 ha.

'Untuk unsur kelalaian, misalnya kakar sampah, buang puntung rokok, dans ebagainya. Sedangkan yang unsur kesengajaan, adalah pembukaan lahan baru baik individu maupun korporasi yang sengaja membakar lahan biar cepat dan murah tadi,' kata Anang, Selasa (28/2/2017) seusai ramah tamah dengan wartawan.

Pernyataan Anang ini sehari sebelumnya juga diungkapkan pada pertemuan antar instansi di aula Jayang Tingang Kantor Gubernur Kalteng. Mulai dari TNI-Polri, Kejaksaan, BMKG, BKSDA, dinas kehutanan, dinas perkebunan, dan kepala daerah 14 kabupaten/kota.

Rapat dipimpin Gubenur Kalteng Sugianto Sabran itu membahas komitmen bersama dalam pencegahan dan penanggulangan Karhutla 2017, dimana ratusan perusahaan dihadirkan untuk membahas komitmen tersebut.

'Sementara faktor alam, antara lain adanya musim kemarau dari Juni hingga Oktober 2017, suhu panas (Elnino) dan luasnya lahan gambut di Kalteng,' lanjut Anang. (ROZIQIN/B-6)

Berita Terbaru