Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Dikbud Sukamara Harapkan Volume Sosialiasi Perangi Narkoba Ditingkatkan

  • Oleh Norhasanah
  • 28 Februari 2017 - 15:53 WIB

BORNEONEWS, Sukamara ' Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dikbud) Sukamara berharap kepada pemerintah Badan Narkotika Kabupaten (BNK) setempat, Kejaksaan Negeri (Kejari) dan pihak kepolisian meningkatkan volume sosialiasi terhadap bahaya penggunaan narkoba di tingkat Sekolah Menengah Pertama (SMP), mengingat selama ini kegiatan lebih difokuskan kepada SMA sederajat.

Kabid Pendidikan Dikbud Sukamara, Sugiyo mengatakan, penyalahgunaan obat-obatan terlarang tidak hanya menyasar pada kalangan pelajar sekolah menengah atas, namun juga anak-anak yang masih duduk di bangku sekolah SMP.

'Saat ini penyalahgunaan obat memang sudah sangat memprihatikankan, sehingga untuk mengantisipasi hal ini maka perlu adanya upaya pencegahan sedini mungkin bagi para pelajar di Kabupaten Sukamara.' pinta Sugiyo, Selasa (28/2/2017).

Menurutnya, sosialiasi tidak harus dilakukan dalam gedung namun juga bisa dilakukan saat apel upaca bendera di hari Senin, karena kegiatan seperti itu sudah mulai diterapkan tetapi hanya dilakukan ditingkat SMA.

'Kasat lantas Polres Sukamara dan polsek juga sudah pernah pernah memimpin upacar bendera di Sekolah dan kali ini kita harapkan Kasat Narkoba Polres Sukamara bisa memimpin upcara di sekolah-sekolah dan memberikan pesan kepada para pelajar untuk menjauhi narko dan dampak dari mengkonsumsi obat-obatan terlarang tersebut.' ucap Kabid Pendidikan Dikbud Sukamara. (NORHASANAH/B-5)

Berita Terbaru