Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Bappedalitbang: Pembangunan Tol Sungai Mendesak

  • Oleh M. Muchlas Roziqin
  • 01 Maret 2017 - 09:19 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah dan Penelitian Pengambangan (Bappedalitbang) Kalteng, Herson B Aden menyebut pembangunan tol Sungai mendesak dan sangat diperlukan untuk mengamankan pendapatan asli daerah (PAD) Kalteng. Karena itu dalam waktu segera ia persiapkan untuk membangun tol sungai tersebut di Sungai Barito.

Pronsip Tol Sungai, jelas Herson, tak ubahnya mengibaratkan sungai sebagai jalan. Sungai itu ada kedalaman alur. Aritnya, terdapat kedalaman yang berbeda untuk Sungai Barito yang memanjang dari hulu di Kapuas Murung sampai Batanjung.

Ia melanjutkan, ketika kapal tongkang melewati alur yang saat ini ada, seringkali terkendala akibat adanya pendangkalan (sedimentasi lumpur) artinya jalan terhambat. Dengan adanya pengerukan yang mengamankan alur, sama artinya pemerintah memberikan jalan mulus atau tol bagi tongkang yang mau lewat.

'Caranya harus mengamankan alur, agar tetap dalam dan bisa dilalui baik musim kemarau atau hujan. Karena Pemda tidak punya uang buat mengeruk, sehingga kerjasama pengerukan alur yang diinginkan. Ketika dikeruk oleh badan usaha yang nanti kerjasama dengan pemerintah, maka dari Puruk Cahu akan turun ke Kapuas Murung dan keluar dari Batanjung dengan lancar. Ini yang dinamakan tol sungai,' beber Herson saat dihubungi Borneonews, Rabu (1/3/2017)

'Karena menggunakan lalu lintas alur, mereka sebagai pengguna harus bayar. Nah inilah yang akan dilakukan oleh tongkang yang lewat, membayar kepada pemerintah sebagai PAD,' imbuhnya.

Selanjutnya kewajiban pemerintah adalah membuat badan pengelola alur. Ketika kapal tongkang melalui muara laut, mereka harus bayar atas alur yang dilewati, kepada badan usaha yang dijadikan kerjasama operasional (KSO). (M ROZIQIN/B-8)

Berita Terbaru