Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

DPRD Barito Selatan Soroti Jalan Menuju Pedesaan Banyak Rusak

  • Oleh Uriutu
  • 20 Januari 2018 - 12:42 WIB

BORNEONEWS,Buntok – DPRD Barito Selatan (Barsel), menyoroti beberapa ruas jalan menuju kawasan pedesaan yang mengalami kerusakan parah.  Demikian diungkapkan ketua DPRD Barsel, Tamarzam kepada Borneonews, Sabtu (20/1/2018). 

Ia mengatakan, pihaknya mengapresiasi langkah pemkab barsel yang telah memperbaiki ruas jalan dalam kota dengan aspal mulus. 

Namun, lanjut dia, yang perlu menjadi catatan jangan hanya didalam ibukota kabupaten saja. Karena masih banyak ruas jalan menuju pedesaan yang kondisinya rusak parah.

“Berdasarkan laporan masyarakat dan hasil reses beberapawaktu lalu masih banyak jalan pedesaan yang mengalami kerusakan,” kata tamarzam.

Ia menyontohkan seperti  ruas jalan menuju desa Madara kecamatan Dusun Selatan, jalan menuju desa Kayumban, Muka Haji, Baruang dan Ngurit di Kecamatan Gunung Bintang Awai.

Serta Jalan menuju Desa Bundar, Hingan, Maruga, Gunung Rantau, Panarukan dan Hulu Tampang  Kecamatan Dusun Utara.

Begitu juga halnya infrastruktur jalan kesejumlah pedesaan di kecamatanKarau Kuala, Dusun Hilir dan Jenamas.

“Untuk itu kita meminta kepada Pemerintah untuk memperbaiki jalan yang mengalami kerusakan,” ucap dia. (URIUTU DJAPER). 

Berita Terbaru