Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

SMAN 1 Sepang Gelar Simulasi Hadapi UNBK

  • 09 Februari 2018 - 23:08 WIB

BORNEONEWS, Kuala Kurun - Dalam rangka menghadapi ujian nasional berbasis komputer (UNBK), Sekolah Menengah Atas Negeri (SMAN) 1 Sepang, Kabupaten Gunung Mas mengadakan simulasi UNBK pada 7-8 Februari 2018.

Selain diikuti oleh peserta didik dari SMAN 1 Sepang, simulasi ini juga diikuti oleh SMAN 1 Mihing Raya.

“Dari SMAN 1 Sepang, ada 87 peserta didik yang mengikuti simulasi UNBK dengan rincian 43 siswa jurusan IPA dan 44 siswa jurusan IPS. Dari SMAN 1 Mihing Raya berjumlah 10 peserta didik,” kata Kepala SMAN 1 Sepang, Suyono, Kamis (9/2/2018).

Dia menyampaikan, pada hari pertama gabungan mata pelajaran yang disimulasikan adalah bahasa Indonesia dan matematika.

Pada hari kedua adalah gabungan mata pelajaran bahasa Inggris dan mata pelajaran pilihan. Simulasi sendiri dilakukan dalam tiga sesi, yakni pagi, siang dan sore.

"Sesi pagi dimulai pukul 07.30 WIB - 09.30 WIB, sesi siang dimulai pukul 11.00 WIB– 13.00 WIB, dan sesi sore dimulai pukul 14.00 WIB – 16.00 WIB. Sesi sengaja dibagi menjadi tiga bagian, mengingat komputer atau laptop yang ada di SMAN 1 Sepang hanya berjumlah 35 buah," terangnya. 

Pelaksanaan simulasi berjalan cukup berjalan dengan baik. Untuk pelaksanaan UNBK, pihaknya juga telah mempersiapkan sarana prasarana (sarpras) lain seperti server, saat ini SMAN 1 Sepang telah memiliki dua buah server dimana satu buah menjadi server utama dan satu lagi menjadi server cadangan.

"Tekait listrik juga telah melakukan koordinasi dengan pihak Perusahaan Listrik Negara (PLN). Hanya saja, nantinya dalam pelaksanaan UNBK, SMAN 1 Sepang memilih kategori offline. Sinyal atau jaringan internet disini tidak stabil. Jadi lebih baik kami memilih kategori offline. Namun secara teknis kami siap,” ucapnya. (EPRA SENTOSA/B-6)

Berita Terbaru