Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Pilkada Barito Utara Diikuti Dua Pasangan Calon

  • Oleh Ramadani
  • 12 Februari 2018 - 16:10 WIB

BORNEONEWS, Muara Teweh – Pilkada Barito Utara resmi diikuti dua pasangan calon. Kepastian ini setelah KPU menggelar rapat pleno penetapan calon bupati dan wakil bupati Barito Utara 2018.

"Setelah dilakukan rapat pleno akhirnya menetapkan dua pasangan calon (Paslon) bupati dan wakil Bupati Barito Utara 2018-2023, " ujar Ketua KPU Barito Utara, Alamsyah, Senin (12/2/2018)

Dalam rapat pleno ini ditetapkan pasangan calon Nadalsyah dan Sugianto Panala Putra yang diusung Partai Demokrat, Golkar, PAN, Nasdem, PPP, Hanura, Gerindra, PKS, dan PKB dengan kekuatan15 kursi DPRD serta didukung PBB, PKPI, Parindo, dan Partai Berkarya.

Sementara itu pasangan Taufik Nugraha dan Ompie Herby yang diusung PDI Perjuangan dengan kekuatan 6 kursi anggota DPRD.

"Kami berharap untuk pasangan calon yang belum mengajukan surat pengunduran diri, khususnya status masih anggota DPRD untuk segera menyampaikan," jelasnya.

Kelengkapan surat pengunduran diri, tanda terima berkas pengunduran diri dan surat tanda pengunduran diri diproses. Diberikan kesempatan hingga lima hari sejak penetapan.

"Pencabutan nomor urut dilaksanakan, Selasa (13/2/2018) dan semua paslon wajib hadir," lanjut komisioner KPU Barito Utara, Rututman. 

Rapat pleno ini berjalan aman dan lancar serta diamankan dari jajaran Polres Barito Utara yang dipimpin AKBP Dostan Matheus Siregar serta TNI. (RAMADHANI/B-6)

Berita Terbaru