Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Tim Seleksi Anggota KPU Kalteng Tetapkan 21 Peserta Lolos Tes Psikologi

  • Oleh Rahmat Gazali
  • 14 Maret 2018 - 18:26 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Tim seleksi (timsel) calon anggota Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng) telah menetapkan 21 peserta lulus tes psikologi.

Timsel mempercayakan tes psikologi tersebut kepada Polda Kalteng agar menghindari kecurigaan adanya calon pesanan.

Sebelumnya ada 70 berkas peserta masuk namun hanya 60 dinyatakan lulus seleksi berkas, setelah memasuki tes CAT (Computerized Adaptive Testing)  Timsel mengumumkan hanya ada 35 peserta dinyatakan lulus dan setelah tes Psikologi kembali berkurang menjadi 21 orang.

Ketua Timsel calon Anggota KPU Kalteng menjelaskan pengumuman kelulusan sudah disebarkan.

"Pengumuman kelulusan sudah kami sampaikan, salah satunya dengan ditempel didinding kantor dan sekretariat Timsel KPU Kalteng," ujarnya, Rabu, (14/3/2018).

Sebelumnya Hamdanah bersama seluruh anggota Timsel KPU Kalteng lain sepakat tidak menyebarkan nama-nama yang tidak lulus.

"Salah satu peraturan yang harus kami lakukan adalah mengumumkan calon anggota KPU yang memenuhi persyaratan seleksi administrasi ke media lokal. Tidak ada peraturan yang menyebut harus mengumumkan peserta yang tidak lulus," ujarnya.

Selanjutnya Hamdanah menjelaskan alasan lain tidak mengumukan nama yang tidak lulus karena ingin menjaga nama baik peserta.

Selanjutnya akan dilaksanakan tes kesehatan di RSUD Doris Syilvanus tanggal  19 Maret mendatang (GAZALI).

Berita Terbaru