Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Polres Kobar Gelar Simulasi Pengamanan Unjuk Rasa Kenaikan Sembako

  • Oleh Nurita Fitriyastuti
  • 22 Maret 2023 - 19:20 WIB

BORNEONEWS, Pangkalan Bun - Polres Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar) menggelar simulasi pengamanan unjuk rasa kenaikan sembako. Kegiatan tersebut untuk antipasi terhadap masyarakat yang ingin protes pada kenaikan harga.

Simulasi pengamanan unjuk rasa kenaikan sembako dilaksanakan di Taman Kota pada Rabu, 22 Maret 2023 oleh Polres Kobar bersama TNI serta SatPol PP Kobar yang dipimpin langsung oleh Kapolres Kobar AKBP Bayu Wicaksono. 

Kapolres Kobar AKBP Bayu Wicaksono menjelaskan adanya tujuan dari pelaksanaan simulasi tersebut. 

"Tujuannya adalah kami sebagai unsur TNI Polri disini memiliki komitmen yang kuat dalam rangka memelihara dan menjaga situasi Kamtibmas yang saat ini memang sudah kondusif harus kita tingkatkan lagi, kita pastikan bawasannya dengan sinergi kita yang baik, ini kita menjamin Kamtibmas kondusif, masyarakat juga bisa beraktivitas dengan normal," jelasnya.

"Terutama dikaitkan dengan bulan Ramadhan yang akan kita hadapi atau hari ini kedepan dan 30 hari berikutnya tentunya ada potensi-potensi ancaman," tambahnya.

Ia menyampaikan bahwa jajaran polres, TNI, pemda bekerjasama akan terus mencegah dan mengamankan risiko terjadinya tindak pidana seperti pencurian menjelang lebaran, permasalahan lahan, kenakalan remaja (balap liar, petasan, peledak atau mercon dan sebagainya). 

"Yang jelas yang pertama adalah kita melakukan deteksi dulu ya, kita deteksi dulu permasalahan apa, waktu dan tempat yang memang rentan terjadi permasalahan sosial sampai dengan Kamtibmas, setelah itu kita laksanakan patroli. Selama ini kan sudah berjalan nih, akan kita tingkatkan lagi teritama di jam dan tempat yang rawan," kata Kapolres Kobar.

Selain itu, Polres Kobar juga akan lakukan sosialisasi dan himbauan. Lalu, kegiatan yang bersifat operasi akan dilakukan juga yang melibatkan Pemda, SatPol PP, TNI Polri dan lainnya untuk menjaga kondusifitas dan kenyamanan masyarakat dalam menunaikan ibadah puasa. (NURITA/H)

Berita Terbaru