Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Relokasi Permukiman di Puntun Paling Cepat Tahun Depan

  • Oleh Hendri
  • 28 Maret 2023 - 20:50 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Camat Pahandut, Berlianto mengatakan, relokasi permukiman kumuh yang ada di kawasan puntun tepatnya di Jalan Rindang Banua paling cepat bisa direalisasikan tahun 2024 mendatang.

"Tahun ini masih proses administrasi supaya bisa diusulkan, paling lambat berkasnya masuk 31 Maret ini. Makanya kita gencarkan supaya beres semua termasuk persetujuan warga mengenai hal-hal yang dibutuhkan," katanya, Selasa, 28 Maret 2023.

Dia menegaskan, tidak semua warga di kawasan tersebut akan direlokasi, karena alokasinya hanya untuk 200 Kepala Keluarga (KK) dari RW 25, 25 dan RW 27.

"Bapak Wali Kota konsen soal ini supaya masyarakat dapat merasakan tinggal di permukiman yang nyaman, bersih dan tidak kumuh seperti yang ditempati saat ini," ujarnya.

Terkait tempat tinggal baru kata dia, warga tidak perlu khawatir karena pemerintah menyediakan rumah layak huni dilengkapi fasilitas ketahanan pangan hingga fasilitas kebersihannya.

"Desain kawasan dan ukuran tanah maupun bentuk rumahnya sudah disiapkan. Kita hanya menunggu semua persyaratan terlengkapi, maka diusulkan oleh teman-teman dari Bappedalitbang, Perkim dan PUPR ke pusat, tahun depan sudah bisa dilaksanakan pemindahan," tutupnya. (HENDRI/Y)

Berita Terbaru