Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Asisten Ekoubang Kalteng Ingatkan Pentingnya Sektor Pariwisata

  • Oleh Hermawan Dian Permana
  • 03 Mei 2023 - 23:10 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Asisten Bidang Perekonomian dan Pembangunan Leonard S. Ampung mengingatkan pentingnya sektor pariwisata.

Terutama perannya dalam pembangunan daerah sebagai salah satu sektor yang turut menyumbang pergerakan perekonomian.

“Sektor ini mesti terus diperkuat dan dikembangkan, karena merupakan salah satu pintu masuk bagi peningkatan pendapatan asli daerah,” ucap Leo saat membuka Rakortek bidang kebudayaan dan pariwisata di Aquarius Boutique Hotel Palangka Raya, Rabu 3 Mei 2023.

Ia mengaku atas nama Pemprov Kalteng mengapresiasi dan menyambut baik perencanaan pembangunan bidang kebudayaan dan pariwisata.

Hal itu menjadi pemicu dan pemacu semangat bagi semua, untuk mewujudkan visi dan misi Pemprov Kalteng, sebagai provinsi yang bermartabat, elok, religius, kuat, amanah dan harmonis.

Dilaporkan rapat dihadiri oleh perangkat daerah yang membidangi urusan Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten/Kota se- Kalteng serta Pejabat Struktural, Pejabat Fungsional lingkup Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Provinsi Kalteng. (HERMAWAN DP/H)

Berita Terbaru