Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Kemenag Kapuas Rapat Persiapan Bimbingan Manasik Haji

  • Oleh Dodi Rizkiansyah
  • 18 April 2024 - 11:10 WIB

BORNEONEWS, Kuala Kapuas - Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Kapuas telah melaksanakan rapat persiapan bimbingan manasik haji tahun 2024, bertempat di Aula Kemenag setempat.

Rapat dipimpin langsung Kepala Kemenag Kapuas, Hamidhan didampingi Kasi Penyelenggaraan Haji dan Umrah Sutrisno.

Hamidhan menjelaskan kegiatan tersebut dalam rangka mempersiapkan kegiatan bimbingan manasik haji baik tingkat kabupaten dan kecamatan.

Juga bertujuan untuk menyamakan persepsi baik itu dalam kegiatan, materi dan waktu pelaksanaan bimbingan manasik haji.

"Kami kumpulkan dari para pembimbing manasik yang tergabung dalam panitia kegiatan, Kepala KUA Kecamatan selaku panitia bimbingan manasik kecamatan," katanya, Kamis, 18 April 2024.

Kegiatan ini juga sebagai langkah dalam mempersiapkan dan menyamakan persepsi terutama dalam penyampaian materi bimbingan manasik berdasarkan buku panduan yang dibagikan Kementerian Agama.

"Harapannya nantinya seluruh rangkaian kegiatan manasik haji dapat berjalan dengan baik dan lancar," harapnya. (DODI/Y)

Berita Terbaru