Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Pj Wali Kota Palangka Raya Ingatkan Pangkalan Jual Gas Subsidi 3 Kg Sesuai HET

  • Oleh Hendri
  • 01 Mei 2024 - 12:10 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Pj Wali Kota Palangka Raya, Hera Nugrahayu, mengingatkan para pangkalan agar menjual gas bersubsidi 3 kilogram sesuai Harga Eceran Tertinggi (HET) yang telah ditetapkan melalui Surat Keputusan (SK) Wali Kota Nomor 184 Tahun 2021.

Hera menegaskan bahwa pihaknya tidak akan mentolerir adanya penyimpangan harga jual gas subsidi 3 kg oleh pangkalan. Hal ini penting untuk menjaga daya beli masyarakat dan memastikan subsidi pemerintah tepat sasaran.

"Saya mengingatkan seluruh pangkalan agar menjual gas 3 kg bersubsidi sesuai HET yang telah ditetapkan. Kami tidak akan mentolerir adanya penyimpangan harga jual," katanya, Rabu, 1 Mei 2024.

Berdasarkan SK Wali Kota Nomor 184 Tahun 2021, HET gas subsidi 3 kg di Kota Palangka Raya ditetapkan sebesar Rp.22 ribu per tabung. Pangkalan pun diminta mematuhi ketentuan tersebut demi kepentingan masyarakat.

"Kami akan melakukan pengawasan ketat dan akan memberikan sanksi tegas bagi pangkalan yang melanggar. Stabilitas harga gas subsidi harus terjaga untuk kesejahteraan warga," tegasnya.

Pihaknya juga berkomitmen untuk melakukan sosialisasi dan edukasi secara berkala kepada masyarakat terkait HET gas subsidi 3 kg, agar mereka dapat memantau dan melaporkan jika terjadi penyimpangan harga di pangkalan. (HENDRI/H)

Berita Terbaru