Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Jembatan Penghubung Kotim-Seruyan Rusak

  • Oleh Muhammad Hamim
  • 18 April 2017 - 16:05 WIB

BORNEONEWS, Sampit - Walaupun beberapa bulan yang lalu sudah diperbaiki, kini jembatan penghubung antara Sampit-Seruyan di Desa Ujung Pandaran, Teluk Sampit, Kotawaringin Timur (Kotim) kembali rusak yang sangat berbahaya saat dilintasi oleh kendaraan besar.

Hal itu terjadi karena sebagian jemabatan tersebut mengalami kerusakan, bahkan berlubang. Akibat lantai jembatan tersebut ada yang patah.

"Saya baru lihat hari ini, dan kondisinya sangat membahayakan bagi para pengendara," ujar Ehsan, salah satu sopir yang melintasi di jalan tersebut, Selasa (18/4/2017).

Kondisi jembatan tersebut cukup sulit dilintasi, terutama kendaaran roda empat dan enam. Hal itu dikarenakan lubang pada jembatan semi kayu dan besi tersebut mengalami kerusakan pada bagian utara. Yang mana sering digunakan untuk meniti kendaraan sperti roda empat.

"Saat saya melintas tadi, saya pasang kayu dulu, baru setelah itu saya lewat," lanjut Ehsan.

Dengan adanya hal itu membuat para sopir yang hampir setiap harinya melintasi jalan tersebut khawatir, kejadian beberapa bulan yang lalu kembali terulang. Bahkan mereka juga tidak ingin mobil atau truk yang dikenadarai terperosok ke dalam lubang jembatan tersebut.

"Sebelumnya jembatan ini juga pernah rusak. Namun sempat diperbaiki dan kini kembali rusak lagi," terang Ehsan.

Bahkan sebelumnya akibat kerusakan jembatan tersebut berakibat pada terperosiknya sebuah truk puso. Hal itupun membutuhkan evakuasi yang cukup lama. Bahkan berdampak pada kemacetan karena para pengendara roda empat dan enam tidak bisa lewat.

Sehingga dengan adanya kerusakan yang saat ini terjadi, maka pihaknya tidak ingin kemacetan itu terulang. Merekapun meminta kepada pemerintah agar segera memperbaiki jembatan tersebut sebelum ada korban. (MUHAMMAD HAMIM/B-5)

Berita Terbaru