Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Mantap! Sebentar Lagi Mata Pelajaran Lalu Lintas Ada di Sekolah

  • Oleh Budi Yulianto
  • 23 Mei 2017 - 15:22 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Harapan Direktur Lalu Lintas Polda Kalteng, Kombes M Taslim Chairuddin agar pendidikan lalu lintas masuk dalam mata pelajaran di sekolah, perlahan mulai membuahkan hasil.

Bahkan tidak lama lagi pendidikan tersebut masuk dalam mata pelajaran Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan (PPKN).

Sinyal ini mulai terlihat setelah petugas Direktorat Lalu Lintas Polda Kalteng bersama perwakilan guru menggelar kegiatan Desiminasi Modul Pembelajaran Pendidikan Lalu Lintas Terintegrasi pada Mata Pelajaran Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan, Selasa (23/5/2017).

"Dari kegiatan ini alhamdulillah persepsinya sama,namun kapan persisnya bisa dilaksanakan, saya belum bisa menyampaikan," katanya.

Dia menuturkan tujuan pendidikan lalu lintas bisa masuk dalam mata pelajaran PPKN untuk memberikan pemahaman terhadap peserta didik. Mulai dari SD/MI, SMP/MTs hingga SMA/MA.

Sehingga peserta didik dapat menanamkan etika dalam berlalu lintas. Dengan demikian, ini juga akan mengurangi resiko terjadinya kecelakaan di jalanan.

Selain itu alasan dimasukannya mata pelajaran lalu lintas karena karakter seseorang tidak bisa langsung dibangun di usia dewasa. Oleh sebab itu, harus ditanamkan sedini mungkin.

Taslim berharap pendidikan tersebut bisa menjadi kurikulum baru dalam dunia pendidikan. "Juga ada nilai dan ujiannya. Sehingga dengan demikian akan sangat bermanfaat," tegasnya. (BUDI YULIANTO/B-6)

Berita Terbaru