Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Politisi PDIP Ini Turut Berduka Atas Gempa di Lombok

  • Oleh Testi Priscilla
  • 23 September 2018 - 22:42 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Anggota Komisi A DPRD Kota Palangka Raya, Riduanto saat meninjau sejumlah lokasi gempa di Lombok, Nusa Tenggara Barat bersama tim lain dari Palangka Raya menyaksikan sendiri suasana berbagai kawasan kota Lombok yang lenggang. Dia merasa turut berduka yang mendalam kepada para korban gempa di sana.

"Saya menyaksikan sendiri jalan-jalan yang lenggang, demikian pula dengan masyarakatnya yang baru mulai beraktivitas pelan-pelan. Kunjungan kami di NTB dari 20 sampai 21 September, terutama melihat lokasi dan kondisi wilayah Lombok Utara dan Lombok Barat sebagai pusat yang kena dampak gempa paling parah," kata Riduanto, Minggu (23/9/2018).

Dia mendoakan semoga dengan adanya bantuan dari Pemerintah Kota Palangka Raya dan DPRD bisa memberi kontribusi bagi upaya memulihkan kondisi masyarakat.

"Termasuk aktivitas kepariwisataan dapat menggeliat kembali seperti semula," harapnya. Diketahui, Pemko dan DPRD Palangka Raya telah mengalokasikan dana khusus bagi para korban gempa Lombok sebesar Rp150 juta yang bersumber dari dana tidak terduga dalam APBD.

"Bantuan ini sebagai bentuk kepedulian kita kepada saudara kita di Lombok," tutur politisi PDIP ini. (TESTI PRISCILLA/B-6)

Berita Terbaru