Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Palangka Raya Jadi Tuan Rumah Raker dan Sidang Majelis Sinode GKE

  • Oleh Testi Priscilla
  • 15 Oktober 2018 - 11:22 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Kota Palangka Raya kembali menjadi tuan rumah kegiatan Regional Kalimantan. Kali ini Palangka Raya menjadi tuan rumah Rapat Kerja (Raker) III dan Sidang IV Majelis Sinode Gereja Kalimantan Evangelis (GKE).

"Kegiatannya dibuka 16 Oktober dan kegiatan berlangsung hingga 20 Oktober 2018," kata Ketua Panitia Kegiatan, Leonard S Ampung, Senin (15/10/2018) di Gereja Kanaan.

Memang menurut Leo, kegiatan nantinya akan dipusatkan di Gereja Kanaan, Jalan Putri Junjung Buih III ini. Meski demikian pembukaan besok menurut Leo akan dilaksanakan di GPU Tambun Bungai.

"Pembukaannya di Tambun Bungai tapi kegiatan rakernya di Gereja Kanaan ini. Pesertanya diperkirakan berjumlah 500-600 peserta dari luar Palangka Raya, ditambah yang dari Palangka Raya mungkin mencapai 1.000 orang," jelasnya.

Tujuan pelaksanaan kegiatan ini sendiri menurut Leo ialah untuk mengevaluasi sidang umum di Tamiang Layang dan hasil sidang di Kapuas terdahulu, sekaligus menerima masukan dan saran baik dari resort dan calon resort di Pulau Kalimantan dan Perwakilan Jakarta.

"Hasil raker dan sidang ini nantinya dituangkan dalam kegiatan dan rencana anggaran serta pendapatan GKE di Pulau Kalimantan. Rencananya kegiatan ini nantinya akan dibuka Ketua Majelis Sinode," tutupnya. (TESTI PRISCILLA/B-6)

Berita Terbaru