Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

8 CCTV Dipasang di Sejumlah Titik di Pangkalan Bun

  • Oleh Wahyu Krida
  • 24 Oktober 2018 - 09:50 WIB

BORNEONEWS, Pangkalan Bun - Upaya mewujudkan Kalteng dan Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar)  sebagai smart province dan smart city dan memudahkan pengawasan di ruang publik saat ini ada 8 unit Closed Circuit Television (CCTV) dipasang Dinas Komunikasi Informatika Statistik dan Persandian (Diskominfo) bekerjasama dengan Diskominfo Provinsi Kalteng di sejumlah titik di Pangkalan Bun.

Kepala Bidang Teknologi Informasi dan Persandian Diskominfo Kabupaten Kobar Iman Wahyudi, Rabu (24/10/2018) mengatakan, pemasangan di beberapa titik lokasi ini juga telah melalui berbagai pertimbangan dan survei lapangan.8

"Delapan  unit CCTV itu tersebar di 5 titik lokasi di Kabupaten Kobar. Diantaranya yaitu  di Kantor Sistem Administrasi Manunggal Satu Atap (Samsat), simpang Kantor Samsat samping Rumah Sakit Umum Daerah Sultan Imanuddin Pangkalan Bun, Terminal Natai Suka, Dermaga Pariwisata Tanjung Puting Kumai dan di Bundaran Pancasila," jelasnya.

Kemudian, lanjut Iman, CCTV tersebut  dipasang empat unit di dalam ruangan dan di luar ruang yaitu di kantor Samsat setelah itu  satu unit di sebelah Kantor Samsat sebelah Rumah Sakit Sultan Imanuddin. 

"Setelah itu satu unit CCTV lainnya terdapat  di Bundaran Pancasila, di persimpangan Jalan Iskandar. Nantinya tahun depan akan dipasang videotron di dekat Pos Polantas. Kemudian satu unit CCTV  dipasang di Terminal Natai Suka dan satu unit lagi dipasang di Dermaga Pariwisata Kumai,” jelas Iman.

Menurutnya, CCTV yang telah terpasang saat ini, sudah siap untuk dioperasikan.

"Pengendalian dan pegawasan CCTV tersebut juga bisa dilakukan melalui smartphone. Untuk infrastrukturnya sudah siap. Semua sudah terpasang, 6 unit sudah terkoneksi dan beroperasi. 2 unit lagi yang belum terkoneksi," jelas Iman.

Sedangkan untuk  di Dermaga Pariwisata dan Terminal Natai Suka, saat ini tinggal menunggu jaringan fiber optic.

"Rencananya  akhir bulan Oktober ini sudah bisa beroperasi semua. Aplikasi untuk mengopreasikan dan memantau CCTV tersebut bisa dilakukan menggunakan  akan handphone dan  pengoperasiannya juga terkoneksi ke provinsi” jelas Iman

Menurut Iman, pemasangan CCTV di beberapa lokasi yang dianggap strategis ini adalah untuk memantau aktivitas masyarakat Kobar di ruang publik.

“Pemasangan CCTV ini untuk pe


TAGS:

Berita Terbaru