Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

BUMDes di Kapuas Diharapkan Semakin Berkembang

  • Oleh Dodi Rizkiansyah
  • 12 Januari 2019 - 18:26 WIB

BORNEONEWS, Kuala Kapuas - Wakil Ketua Komisi IV DPRD Kapuas, Faujiannor, Sabtu (12/1/2019) mengharapkan Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) yang semakin berkembang. Sehingga tujuannya bisa tercapai dan memberikan manfaat.

Dalam mewujudkannya perlu keinginan kuat dari pemerintah desa maupun masyarakat. Salah satunya, kreatif dalam mengembangkan potensi produk unggulan di desa.

"Jadi kita harapkan, melalui dana desa, BUMDes dapat semakin berkembang di tahun ini," kata Faujiannor.

Dia mencontohkan, seperti BUMDes di Kecamatan Basarang yang terus mengembangkan produk unggulan dari bahan dasar nanas.

"Kami sambut baik apa yang telah dilakukan desa di Kecamatan Basarang, mampu membuat produk olahan dari nanas seperti selai, sirup, dan lainnya," kata dia.

Terkait itu, dia mengajak semua pihak bersama-sama bekerjasama dalam mengembangkan BUMDes, sehingga akan membuat desa lebih mandiri. Juga menjadi peluang usaha warga sekitar. (DODI RIZKIANSYAH/B-11)

Berita Terbaru