Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Rencana Penutupan Lokalisasi Mendapat Dukungan DPRD Kalteng

  • Oleh Rahmat Gazali
  • 31 Januari 2019 - 12:26 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Rencana kebijakan penutupan lokalisasi oleh pemerintah Kabupaten/Kota mendapat dukungan dari kalangan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Provinsi Kalimantan Tengah (DPRD Kalteng).

Anggota Komisi C DPRD Kalteng Duwel Rawing bahkan mengapresiasi kinerja pemerintah Kotawaringin Timur (Kotim) yang sudah memberlakukan kebijakan menutup lokalisasi.

"Seperti contoh, pemerintah Jawa Timur yang berani tegas menutup lokalisasi," ungkapnya, Kamis (31/1/2019).

Fraksi PDIP ini pun berharap, pemerintah daerah lainnya bisa mencontoh dan tegas menutup aktivitas lokalisasi.

"Namun sebelum itu, kita harus memberikan pemahaman dan sosialisasi terlebih dahulu kepada pihak-pihak yang berkecimpung dalam kegiatan ini," lanjutnya.

Apabila kebijakan ini dilanjuti, tambah dia, harus ada kesepakatan dan pemahaman bersama agar ke depannya tidak ada yang merasa dirugikan. (GAZALI/B-2)

Berita Terbaru