Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Gelandangan dan Pengemis di Sampit Makin Banyak

  • Oleh Muhammad Hamim
  • 31 Januari 2019 - 15:42 WIB

BORNEONEWS, Sampit - Saat ini keberadaan gelandangan dan pengemis di Sampit, Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) semakin banyak. Kondisi ini cukup mengganggu dan menjadi perhatian masyarakat.

Bagaimana tidak, mereka sering meminta-minta dan mengamen disejumlah rumah makan atau tempat keramaian. Tidak hanya sekali atau dua kali, namun secara bergiliran, kelompok dari gelandangan dan pengemis tersebut datang kepada sejumlah masyarakat untuk mengamen dan mengemis.

Dari pantauan Borneonews.co.id, kebanyakan dari mereka beraksi pada saat malam hari. Mereka mendatangi sejumlah warung makan di Sampit. Bahkan disuatu tempat warung makan saja, silih berganti pengamen datang.

Dengan rentan waktu beberapa jam saja. Beberapa dari mereka datang dengan sejumlah temannya dan memiliki peran masing-masing. Ada sebagai pemetik gitar, penyanyi, dan seorang lagi sebagai eksekusi untuk meminta-minta kepada masyarakat yang ada di rumah makan dan tempat keramaian.

Agus Lome, seorang warga mengungkapkan keberadaan gelandangan tersebut cukup meresahkan mereka. Apalagi terkesan memaksa untuk meminta-minta. Karena mereka akan berdiri cukup lama sebelum diberi uang.

"Kadang-kadang ada yang berdiri lama di samping saya saat makan. Kalau tidak diberi mereka tidak beranjak," kata Agus, Kamis (31/1/2019).

Padahal jika melihat dari keadaan fisik, para gelandangan tersebut terlihat sangat bugar dan masih muda dan sangat sanggup untuk bekerja. Namun mereka lebih memilih untuk mengamen.

"Iya kalau orang tua masih tidak apalah. Ini masih remaja dan masih sehat. Malah menjadi pengamen," terangnya. Hal yang sama diungkapkan Andre, seorang pedagang di Pusat Perbelanjaan Mentaya (PPM) Sampit.

Pengemis sering datang ke wilayah tersebut. Walau sudah dilarang oleh satpam, namun tetap saja mereka memaksa masuk hingga mengeluarkan kata-kata kotor terhadap satpam di PPM.

"Kalau pengemis sudah sering, bahkan beberapa ada yang memaksa saat meminta-minta," ungkapnya. Pihaknya berharap agar para gelandangan dan pengemis tersebut bisa diamankan oleh petugas, sehingga mereka tidak lagi meminta-minta di kota Sampit. (MUHAMMAD HAMIM/B-6)

Berita Terbaru