Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Kejari Kotim Segera Panggil Manajemen Bandara H Asan Sampit

  • Oleh Naco
  • 18 Februari 2019 - 17:30 WIB

BORNEONEWS, Sampit- Dalam waktu dekat Kejaksaan Negeri Kotawaringin Timur akan memanggil manajemen Bandara H Asan Sampit, terkait pelaksanaan sejumlah proyek.

Sejauh ini, sejumlah proyek sudah masuk ke bandara. Namun, hingga kini tidak terlihat kemapihak kejaksaan.

"Kita akan ekspos bersama mereka. Apa sebenarnya kendalanya. Memang kita lihat tidak ada kemajuannya. Sudah tiga tahun saya tugas di sini ya begitu saja kondisi bandara ini," kata Kepala Kejari Kotim, Wahyudi, Senin (18/2/2019).

Wahyudi ingin pihak bandara bisa memaparkan kendala yang dihadapi sehingga sulit melaksanakan pekerjaan. Bahkan yang cukup mengejutkan, proyek penambahan landasan pacu bandara sampai kini tidak jelas. Padahal, itu mengancam menurunkan akreditasi bandara. Selain itu, dana yang digelontorkan pemerintah pusat hingga kini belum terealisasi.

Padahal, anggaran dari pemerintah pusat untuk proyek perpanjangan landasan pacu bandara mencapai Rp20 miliar. Namum, hingga kini Pemkab Kotim tidak mampu menyelesaikan persoalan pembebasan lahan yang akan digunakan sebagai landasan.

Beberapa waktu lalu, Kejari Kotim pernah memproses salah satu proyek di Bandara H Asan Sampit yakni pengerjaan drainase yang nilai kerugiannya mencapai Rp1,3 miliar. Kasus itu menyeret konsultan, kontraktor, dan pejabat bandara. (NACO/B-3)

Berita Terbaru