Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

BPD Dorong Terciptanya Partnerhensip Harmonis dengan Kepala Desa

  • Oleh Ramadani
  • 15 April 2019 - 23:56 WIB

BORNEONEWS, Muara Teweh - Bupati Barito Utara Nadalsyah mengatakan, terbentuknya Badan Permusyawaratan Desa (BPD) bertujuan mendorong terciptanya partnership yang harmonis dengan kepala desa.

“Fungsi dari Badan Permusyawaratan Desa ialah menetapkan peraturan desa bersama kepala desa, menampung dan menyalurkan aspirasi masyarakat,”  kata Nadalsyah saat menghadiri Rakor Pemdes dan BPD se-Kecamatan Gunung Timang, Senin (15/4/2019).

Oleh karena itu, lanjut Bupati, BPD sebagai badan permusyawaratan yang berasal dari masyarakat desa, harus dapat menjalankan fungsinya sebagai jembatan penghubung antara kepala desa dan masyarakat.

Peran BPD dalam mendukung tata penyelenggaraan pemerintahan desa yaitu berfungsi sebagai penyerapan aspirasi, pengayoman adat, menjalankan fungsi legislasi. dan menjalankan fungsi dalam pengawasan pemerintahan desa. (RAMADANI/B-3)

Berita Terbaru