Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

9 Kabupaten dan Kota di Kalteng Dapat Sertifikat Eliminasi Malaria

  • Oleh Rahmat Gazali
  • 22 April 2019 - 16:36 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Kepala Dinas Kesehatan Povinsi Kalimantan Tengah, Suyuti Syamul menyebut hingga 2018 ada 9 kabupaten dan kota yang mendapat sertifikat Eliminasi Malaria dari Kementerian Kesehatan.

Eliminasi Malaria di Indonesia sendiri adalah salah satu program pemerintah untuk mewujudkan masyarakat hidup sehat, terbebas dari penularan malaria secara bertahap sampai 2030.

K-99 kabupaten yang dinyatakan mendapat eliminasi malaria adalah Palangka Raya, Barito Selatan, Barito Utara, Barito Timur, Lamandau, Sukamara, Kotawaringin Timur, Kotawaringin Barat dan Seruyan.

Pihaknya ingin mengusulkan dua kabupaten di 2019 ini agar juga menyusul mendapat sertifikat Eliminasi Malaria.

"Dua kabupaten ini adalah Pulang Pisau dan Katingan," ujarnya saat memperingati hari Malaria se-dunia, Senin (22/4/2019).

Untuk di tahun selanjutnya, Suyuti menyebut ingin mengusulkan 3 nama kabupaten lainnya agar mendapat sertifikat Eliminasi Malaria oleh Kementerian Kesehatan. (GAZALI/B-6)

Berita Terbaru