Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Anggota DPRD Seruyan Ingatkan Masyarakat Jangan Main Petasan

  • 13 Mei 2019 - 19:52 WIB

BORNEONEWS, Kuala Pembuang - Anggota DPRD Seruyan mengingatkan masyarakat jangan main petasan selama Ramadan.

Menurut salah satu anggota DPRD Seruyan Bejo Riyanto, memang tidak terelakan lagi bahwa Ramadan identik dengan membunyikan petasan.

Akan tetapi membunyikan petasan terlebih pada saat malam hari dinilai mengganggu msyarakat yang sedang menjalankan ibadah, khususnya salat tarawih.

"Saya sarankan masyarakat jangan memainkan petasan di bulan Ramadan karena dapat mengganggu ibadah dan waktu orang beristirahat," katanya, Senin, 13 Mei 2019.

Ia menambahkan, dampak negatif dari petasan sangat banyak baik untuk diri sendiri dan orang lain. Tak sedikit orang yang terluka akibat petasan serta tak sedikit pula orang meninggal karena serangan jantung karena bunyi petasan.

"Sudah banyak kasus terluka hingga meninggal dunia akibat petasan,"tambahnya.

Dirinya mengimbau kepada pihak terkait agar mengawasi untuk tidak bermain petasan, terlebih anak usia sekolah. (FARIZAN/B-2)

Berita Terbaru