Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Puasa, Titi Wati Tidak Ditimbang

  • 17 Mei 2019 - 14:42 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Menjalani puasa Ramadan, baik tim dokter dari RSUD Doris Sylvanus Palangka Raya yang bekerjasama dengan tim Tagana tidak melakukan penimbangan rutin setiap bulan terhadap Titi Wati.

Wakil Direktur RSUD Doris Sylvanus, Theodorus Sapta Atmadja mengatakan jika tidak adanya penimbangan terhadap Titi Wati sebagai salah satu toleransi antar umat beragama.

"Kami sengaja menunda penimbangan terhadap Titi Wati, karena pastinya pihak yang membantu dalam proses penimbangan sedang berpuasa. Jadi jangan sampai penimbangan ini, ibadahnya jadi terganggu," ujar Theo kepada Borneonews, Jumat, 17 Mei 2019.

Dia menambahakan jika penimbangan akan dilaksanakan pada bulan berikutnya dengan harapan perubahan yang signifikan dari berat tubuh Titi Wati.

"Penimbangan selanjutnya nanti selesai lebaran. Kalau 1 bulan mungkin kurang signifikan hasilnya, jadi coba kita lihat dua bulan kedepan bagaimana hasilnya," pungkasnya.

Terakhir Titi Wati menjalani penimbangan pada bulan April lalu, dan diketahui hanya turun satu kilogram saja, sedangakan pada periode Februari hingga Maret, Titi wati berhasil menurunkan berat hingga 9 Kg dan 4 Kg. (AGUS PRIYONO/B-6)

Berita Terbaru