Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Soal Unsur Pimpinan DPRD, Ini Kata Golkar Kotawaringin Timur

  • Oleh Naco
  • 02 Juni 2019 - 17:12 WIB

BORNEONEWS, Sampit - Sejumlah nama siapa unsur pimpinan dari Partai Golkar di DPRD Kotawaringin Timur untuk menempati jabatan wakil ketua I tengah bermunculan.

Ketua DPD Golkar Kotawaringin Timur, Supriadi mengatakan untuk nama yang akan menempati jabatan itu akan diproses melalui rapat pleno tingkat DPD.

Lanjut Supriadi, untuk nama yang akan diusulkan harus melalui pleno. Jadi nanti mereka melihat siapa yang akan diusulkan untuk menduduki jabatan itu.

"Jadi semuanya ada mekanisme, bukannya ujuk-ujuk begitu saja, ini partai ada tata organisasinya," kata Supriadi, Minggu, 2 Juni 2019.

Supriadi mengatakan proses pengajuan nama itu setelah pleno dilanjutkan ke DPD tingkat I kemudian dilanjutkan ke DPP untuk mendapatkan restu dari Ketua Umum Golkar.

Supriadi dengan kekuatan 6 kursi ini menyakini akan bertahan di wakil ketua I, perolehan suara mereka di atas suara PAN meski secara jumlah kursi sama-sama memiliki 6 kursi.

“Golkar tetap di Waket I karena sebaran suaranya lebih banyak," tegasnya. Sementara PDIP untuk unsur pimpinan yaknk Ketua DPRD masih menunggu.

Namun informasinya sudah merek usulkan nama yang akan menduduki jabatan itu. Sementara itu PAN dipastikan akan diduduki oleh Ketua DPD PAN Kotawaringin Timur M Rudini serta kemungkinan lain politisi lawas di DPRD yakni Dadang H Syamsu. (NACO/B-6)

Berita Terbaru