Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Pemkab Seruyan Usulkan 500 Formasi CPNS

  • Oleh Reno
  • 14 Juni 2019 - 15:46 WIB

BORNEONEWS, Kuala Pembuang - Pemerintah Kabupaten Seruyan pada tahun ini kembali  mengusulkan formasi calon pegawai negeri sipil atau CPNS ke pemerintah pusat.

Jumlah yang diusulkan sebanyak 500 formasi. Diharapkan usulan itu bisa terealisasi sesuai harapan.

"Tahun ini ada 500 formasi kita usulkan kepada pemerintah pusat. Mudah-mudahan bisa terpenuhi maksimal," kata Sekretaris Daerah Seruyan Haryono, Jumat, 14 Juni 2019.

Menurut Sekda, usulan formasi terbanyak masih tenaga kesehatan dan guru. Namun tidak mengesampingkan tenaga teknis yang lainnya.

"Yang banyak kita butuhkan juga untuk tenaga TI (teknik informatika). Karena kita sangat banyak membutuhkan TI, sehingga usulannya juga banyak," jelas Sekda.

Tenaga khusus yang juga masih kurang ialah TU. Ini sejalan dengan kebutuhan Pemkab Seruyan untuk menerapkan semua sistem elektronik.

"Karena sebentar lagi kami akan lakukan e-kinerja, e-SOPD, kemudian e-planing dan e-budgeting. Itu membutuhkan tenaga IT yang lumayan banyak," pungkasnya. (RENO/B-3)

Berita Terbaru