Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Pentingnya Akses Jalan bagi Masyarakat Desa Ipu

  • Oleh Ramadani
  • 04 Juli 2019 - 00:06 WIB

BORNEONEWS, Muara Teweh – Akses jalan sangat penting dalam menujuang pembangunan di suatu wilayah. Demikian pula yang terjadi di Desa Ipu, Kecamatan Lahei, Kabupaten Barito Utara.

Warga Desa Ipu yang berjumlah 954 jiwa atau 331 kepala keluarga (KK)sebagian besar berprofesi sebagai petani, baik ladang maupun kebun.

Plt Sekretarus Desa Ipu Rudiano mengungkapkan bahwa akse jalan merupakan salah satu penunjang perekonomian masyarakat, khususnya untuk mengangkut hasil kebun dan pertanian.

"Wilayah kami memang dipinggiran sungai barito, dan mayoritas warga berkebun karet, sedangkan sisanya hanya petani biasa," katanya, Rabu 3 Juli 2019.

Untuk itu, Pemerintah Desa Ipu memprioritaskan untuk pembangunan infratruktur jalan dalam program pembangunan desa tahun 2019 ini. 

Dikatakannya, dalam program pembangunan jalan ini tentunya  menggunakan anggaran yang bersumber dari Dana Desa dan Alokasi Dana Desa tahun anggaran 2019.

Ia berharap, dengan dikucurkannya dana untuk infrastruktur, dapat membantu warga untuk memasarkan hasil kebun. Apalagi letaknya Desa Ipu hanya beberapa kilometer dengan Kota Muara Teweh.

Selain jalan, lanjut dia, pemerintah desa  juga membangunan kantor BPD yang lokasinya berdampingan dengan kantor desa. "Pembangunan sudah kita laksanakan dengan pondasi bawah," jelasnya.

Selain beberapa item kegiatan tersebut,  Desa Ipu juga akan membangun sarana air bersih untuk keperluan seluruh warga. Dengan membuat saluran pipa untuk dialirkan ke rumah warga. (RAMADANI/B-3)

Berita Terbaru