Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Dinas Kesehatan Barito Utara Gelar Evaluasi dan Penguatan Program Kesehatan Masyarakat

  • Oleh Ramadani
  • 09 Juli 2019 - 18:36 WIB

BORNEONEWS, Muara Teweh - Dinas Kesehatan Kabupaten Barito Utara menggelar evaluasi dan penguatan program kesehatan masyarakat, Selasa 9 Juli 2019. Kegiatan tersebut dibuka Plt Kepala Dinas Kesehatan, Siswandoyo.

Siswandoyo mengatakan, penyelenggaraan kesehatan lingkungan merupakan penguatan atau serangkaian kegiatan, untuk mewujudkan kualitas lingkungan yang sehat. Baik dari aspek fisik, kimia, biologi maupun sosial.

“Hal ini guna mencegah penyakit atau gangguan yang diakibatkan faktor risiko lingkungan,” kata Siswandoyo.

Selain itu juga, diharapkan dapat meningkatkan derajat kesehatan masyarakat melalui upaya preventif, promotif, dan kuratif yang dilakukan secara berkesinambungan.

Demikian juga kesehatan kerja dan olahraga, lebih mengutamakan pendekatan preventif dan rehabilitative. Upaya kesehatan kerja dan olaharaga dapat menciptakan pekerja sehat, bugar dan produktif, sehingga dapat meningkatkan ekonomi keluarga.

“Begitu pula pekerja perempuan, dengan upaya kesehatan kerja dan olahraga akan menciptakan pekerja wanita yang sehat. Sehingga akan berdampak terhadap peningkatan kualitas kesehatan pekerja. Bagi pekerja perempuan hamil dan mempunyai anak, dapat meningkatkan kesehatan yang berdampak terhadap menurunnya angka kematian balita,” kata Siswandoyo

Adapun peserta kegiatan itu, yakni 32 orang yang terdiri dari pengelola program promosi kesehatan dan pemberdayaan masyarakat puskesmas, dan tenaga promotor promkes puskesmas. 

Kabid Kesehatan Masyarakat, Enny Franziah mengatakan, kegiatan ini akan dilaksanakan selama 6 hari, sejak 9 - 16 Juli 2019.

Enny Franziah menjelaskan, tujuan kegiatan itu untuk tercapainya kesepakatan dan persepsi yang sama, dalam pelaksanaan program-program bidang kesehatan masyarakat.  Selain itu memberikan informasi, evaluasi, dan petunjuk dalam pelaksanaannya. (RAMADHANI/B-11)

Berita Terbaru