Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Konferda untuk Tentukan Ketua DPD PDIP Kalteng Diundur

  • Oleh Budi Yulianto
  • 11 Juli 2019 - 00:46 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya -  Konferensi Daerah atau Konferda Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan atau PDIP Provinsi Kalimantan Tengah, diundur. 

Mulanya, Konferda untuk menentukan Ketua DPD PDIP Kalteng akan digelar setelah lebih dulu menyelesaikan Konferensi Cabang atau Konfercab di Kalawa Convention Hall, Palangka Raya, Rabu, 10 Juli 2019.

Pemberitahuan ini disampaikan langsung oleh Ketua Dewan Pimpinan Pusat atau DPP Bidang Keanggotaan dan Organisasi PDIP, Djarot Saiful Hidayat setelah memimpin sumpah jabatan terhadap pengurus DPC PDIP di 13 kabupaten, 1 kota masa bakti 2019-2024.

"Akan ditetapkan dikemudian hari (Konferda) sebelum tanggal 20 Juli dan diadakan di kantor partai," kata Djarot.

"Pada hari ini pukul 15.19 WIB, saya nyatakan ditutup (kegiatan sesuai spanduk Konferda dan Konfercab serentak PDIP Provinsi Kalteng)," imbuhnya.

Informasi yang diperoleh borneonews, nama-nama kuat yang akan maju untuk bersaing menduduki jabatan Ketua DPD PDIP Kalteng adalah R Atu Narang, Sugianto Sabran (Gubernur Kalteng) dan Willy M Yoseph (Anggota DPR RI terpilih). (BUDI YULIANTO/B-2)

Berita Terbaru