Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Kondisi Jalan di Sekitar TKP Kecelakaan Maut Bakal Ditinjau Ulang

  • Oleh Wahyu Krida
  • 27 Juli 2019 - 19:56 WIB

BORNEONEWS, Pangkalan Bun - Kondisi jalan di sekitar lokasi kecelakaan maut truk pengangkut peti kemas yang terguling hingga menewaskan Sariman, 70 tahun, warga Desa Purbasari bakal dievaluasi ditinjau ulang.

Kasat Lantas Polres Kotawaringin Barat (Kobar) AKP Marsono, Sabtu, 27 Juli 2019 menjelaskan pihaknya juga dihubungi Wakil Bupati Kobar terkait hal itu.

"Kami sudah dihubungi wabup terkait pebinjauan ulang jalan di lokasi yang dianggap rawan kecelakaan tersebut," kata Marsono.

Adapun perkembangan penanganan kecelakaan itu, Marsono mengatakan pihaknya memeriksa sopir truk Abdur Rahman dan pihak perusahaan ekspedisi.

"Proses pemeriksaan masih terus berlanjut, kita tunggu saja hasilnya," jelas Marsono.

Sementara itu, Humas Polres Kobar, Iptu Tri Widodo menjelaskan kecelakaan maut tersebut berawal saat motor vario KH 4235 SF yang dikendarai korban Sariman bersama anaknya Nyamiati, hilang kendali karena ada tumpahan solar di tengah jalan.

Akibatnya pengendara terjatuh dan saat bersamaan dari arah belakang melaju Hino Tronton warna hijau H 1481 JE yang dikemudikan Abdur Rahman bermuatan kontainer berisi kalsiboard seberat 25 ton.

Lantaran pengemudi kaget melihat ada sepeda motor di depannya yang terjatuh, sopir truk membanting stir ke kanan dan ban sebelah kanan naik ke atas plangson. Kemudian badan truk terguling kekiri dan kontainer menimpa pengendara sepeda motor hingga tewas di lokasi kejadian. (WAHYU KRIDA/B-11)

Berita Terbaru