Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Hujan Bantu Proses Pemadaman Kebakaran Lahan di Katingan

  • Oleh Abdul Gofur
  • 27 Agustus 2019 - 10:36 WIB

BORNEONEWS, Kasongan - Hujan deras yang mengguyur wilayah Kasongan, Kabupaten Katingan, Selasa, 27 Agustus 2019 pagi, dinilai membantu proses pemadaman kebakaran lahan. Hujan mulai mengguyur Kasongan dan sekitarnya selama sekitar 2 jam. Sejak pukul 06.40 - 08.30 WIB.

Camat Katingan Hilir, Karyadi mengatakan, hujan itu membantu proses pemadaman kebakaran hutan dan lahan di Katingan.

Plt Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah atau BPBD Kabupaten Katingan, Akhmad Rubama mengakui hujan yang terjadi beberapa kali sangat membantu pemadaman kebakaran hutan dan lahan,

"Terutama lahan gambut yang sebelumnya sulit dipadamkan, seperti di jalan arah menuju Desa Tumbang Liting Kecamatan Katingan Hilir," katanya.

Dari laporan tim gabungan, kebakaran hutan dan lahan di wilayah ini yang sebelumnya sempat dibom air menggunakan helikopter, sejak dua hari terakhir sudah tidak lagi muncul titik api.

"Selain wilayah Kecamatan Katingan Hilir, hujan hari ini juga terjadi di Kecamatan Tasik Payawan, Kamipang, Tewang Sanggalang Garing, Pulau Malan dan bagian hulu," kata Akhmad Rubama. (ABDUL GOFUR/B-11)

Berita Terbaru