Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Tabrak Pembatas Jalan, Minibus Terbalik hingga Ringsek

  • Oleh Arnoldus Maku
  • 26 Oktober 2019 - 07:36 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Prinsip kehati-hatian dalam berkendara terkadang absen bagi pengendara. Akibatnya kecelakaan sering terjadi. Seperti peristiwa kecelakaan ini, akibat menabrak pembatas jalan menyebabkan minibus terbalik hingga bodi mobil tersebut ringsek.


Mengabaikan prinsip kehati-hatian membuat pengendara mobil Honda CRV harus menabrak pembatas jalan di jalan Tjilik Riwut, Km 6, kota Palangka Raya, Jumat malam, 25 Oktober 2019.

Penabrakan di tengah hujan dan terjadi tepat di depan komplek Batalyon 631 Antang Palangka Raya sempat membuat warga sekitar terkejut mendengar benturan keras.

"Saya kaget mas pas dengar bunyi benturan keras. Mobilnya itu arah dari kota," ujar Evalina yang rumahnya tidak jauh dari TKP.

Insiden jumat malam yang belum diketahui siapa pemilik mobilnya tersebut membuat minibus bernopol KH 1167 TN ringsek dan terbalik akibat benturan keras pada pembatas jalan.


Tidak lama terjadi tabrakan, sejumlah anggota TNI yang berjaga di pos Markas Yonif 631 Antang kemudian menolong sopir keluar dari dalam mobilnya.

“Tidak ada korban jiwa mas. Sopirnya ditolong oleh beberapa tentara yang piket di pos Markas Yonif 631," ujarnya.

Menurut pengakuan sopir, imbuh Karno, peristiwa itu terjadi karena dia menghindari kendaraan yang ada di depanya. (ARNOL/B-5)

Berita Terbaru