Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Dispora Pulang Pisau Bina Atlet Muda Hadapi Porprov 2022

  • Oleh James Donny
  • 29 Oktober 2019 - 17:12 WIB

BORNEONEWS, Pulang Pisau - Dinas Pemuda dan Olahraga Kabupaten Pulang Pisau melakukan binaan terhadap atlet muda untuk menghadapi Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Kalimantan Tengah 2022.

Kepala Dispora Pulang Pisau, Herto mengatakan Dispora bersama KONI terus berupaya melakukan penjaringan serta pembinaan terhadap bibit atlet potensial. 

Untuk melihat para atlet berbakat tersebut berbagai turnamen olahraga juga diselengarakan oleh Dispora bersama KONI.

"Ini akan terus dilaksanakan untuk mendapatkan atlet yang berbakat," katanya. 

Dia mengatakan pelaksana liga sepakbola pelajar putra dan putri usia 17 tahun tingkat Kabupaten Pulang Pisau yang belum lama ini digelar telah memberikan kontribusi untuk menyiapkan atlet dalam rangka persiapan menghadapi event selanjutnya. 

"Kita sudah melaksanakan turnamen sepak bola ini dan berhasil mendapatkan 22 atlet sepakbola putra dan 22 putri," ujarnya. 

Selanjutnya atlet tersebut akan dibina untuk menghadapi Porprov Kalteng 2022 di Sampit, Kabupaten Kotawaringin Timur. 

Selain sepakbola, cabang lain juga dilakukan binaan menghadapi Porprov yakni bola basket, bola voli, bulutangkis, pencak silat, sepak takraw, tenis meja, dan tenis lapangan. (JAMES DONNY/B-6) 

Berita Terbaru