Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Kepala OPD Katingan Diharapkan Hadiri Pembahasan RAPBD 2020

  • Oleh Abdul Gofur
  • 21 November 2019 - 14:10 WIB

BORNEONEWS, Kasongan - Kepala organisasi perangkat daerah atau OPD diharapkan menghadiri pembahasan rancangan anggaran pendapatan dan belanja daerah atau RAPBD tahun 2020.

"Itu harapan dari legislatif (DPRD) Katingan dalam rangka pembahasan RAPBD 2020 yang saat ini tengah berlangsung," kata Kabag Humas dan Informasi Setda Kabupaten Katingan, Lusen, Kamis, 21 November 2019.

Lusen mengatakan, sejak dua hari ini eksekutif dan legislatif mulai membahas RAPBD Kabupaten Katingan 2020 di gedung dewan. Selain kepala OPD, diharapkan juga staf teknis, operator bidang perencanaan dan penyusunan program turut hadir.

Agar keputusan yang akan diambil tidak rumit atau saling lempar tanggungjawab. Pasalnya, kewenangan tertinggi ada pada kepala OPD bukan staf.

Menurut Lusen, dari kesepakatan eksekutif dengan legislatif, pada hari Jumat, 22 November 2019 akan dilaksanakan rapat paripuna DPRD Katingan terkait penetapan RAPBD 2020 menjadi APBD, sekaligus juga penandatangan persetujuan DPRD.

"Pada rapat paripurna tersebut, legislatif mengharapkan kepala daerah bisa berhadir," imbuh Lusen. (ABDUL GOFUR/B-11)

Berita Terbaru